"Aku memang punya rencana untuk menikah dengan Vanno (sapaan Jonas) nanti pas Januari," ungkap Andah di kediamannya di Kota Wisata, Transyogi, Cileungsi, Bogor, Selasa (29/10/2013).
Sebelumnya, beberapa hari ini pemberitaan menyebutkan kalau Andah telah melangsungkan pernikahan. Hal itu juga diutarakan oleh petugas dari Kantor Urusan Agama (KUA) Beji, Depok.
Dalam buku KUA, terpampang wajah Andah dan Vanno. bahkan, ayah Andah sendiri yang mendaftarkan pernikahan sang putri. Untuk gosip ini, Andah punya jawaban.
"Papa ke sana karena untuk mendaftarkan pernikahannya dengan mama. Jadi bukan pernikahan saya," tutup Andah.
Johan Rivano Calon Suami Asmirandha Masuk Islam
Jonas Rivano tidak begitu saja memeluk Islam. Kekasih Asmirandah itu sempat dua kali berkonsultasi ke Majelis Ulama Indonesia (MUI) Depok, Jawa Barat.
"Konsultasinya dua kali. Ketiga kalinya baru diputuskan hari dan tanggalnya," kata Ustaz Mahari Madarif, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Beji, Depok yang mengislamkaan Jonas Rivano di Beji, Depok, Selasa (29/10).
Proses mualaf Jonas tidak lepas dari bantuan keluarga Asmirandah. Keluarga Asmiranda-lah yang pertama kali meminta Ustaz Mahari untuk mengislamkan Jonas.
"Keluarga dari Asmirandah langsung ke saya. 'Ada yang mau masuk Islam Pak Haji', ya biasa begitu ngomongnya," ungkapnya.
Saat mengislamkan Jonas, MUI tidak meminta syarat banyak. Jonas hanya diwajibkan membawa fotokopi KTP, dua orang saksi dan materai untuk ditandatangani.
Setelah itu MUI memberikan surat pernyataan resmi. Lalu surat itu ditandatangani dan disaksikan dua saksi.
"Prosesnya kurang lebih 40 menit, setelah sholat Subuh dan kasih nasihat sebentar. Kita gak ada yang nangis, cuma terharu, bahagia sudah diislamkan," pungkasnya.
Link Artikel: http://beritainfosehat.blogspot.com/2013/10/foto-asmirandah-dan-jonas-rivanno.html
Rating Artikel: 100% based on 9999 ratings. 99 user reviews.
Rating Artikel: 100% based on 9999 ratings. 99 user reviews.
No comments:
Post a Comment