ALASAN RHOMA IRAMA TIDAK DICALONKAN JADI PRESIDEN 2014 PPP Tidak Mencalonkan Rhoma Irama Di Pemilihan Presiden 2014. Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Romahurmuziy tidak mempersoalkan bila kader partai, Rhoma Irama, menjadi calon presiden dari partai lain. PPP punya alasan tidak mencalonkan Rhoma di Pemilihan Presiden 2014.
Dia mengakui, Rhoma populer, tapi sebagai penyanyi dangdut. Sementara, hasil monitoring elektabilitas menunjukkan Suryadharma Ali masih di atas. "Masyarakat bisa menilai. Ini bidangnya sebagai calon presiden dan ini bidangnya penyanyi dangdut. Semua orang pasti tahu Ariel (penyanyi) lebih populer dibandingkan Suryadharma Ali. Tapi apakah Ariel mencalonkan diri sebagai presiden? Tentu tidak," ujar Romy.
Romi juga menyampaikan, dalam pemilihan presiden itu memiliki tinjauan multi dimensi. Ada popularitas, integritas, dan kapasitas. Rhoma punya popularitas dan integritas, tapi kapasitas kenegaraannya yang masih harus dikompetensikan dengan yang lainnya.
"Sebagai calon alternatif tentu kami menghormati Rhoma Irama sebagai amar maruf nahi munkar. Tapi, elektabilitas juga tergantung apakah dia diterima publik sebagai presiden atau tidak," kata Romi.
Apakah langkah PKB tepat memilih Rhoma Irama sebagai bakal calon presiden? "Biar publik yang menilai."
"Kita lihat saja apakah sejak Rhoma Irama dideklarasikan sebagai bakal calon presiden elektabilitasnya akan naik. Kalau naik berarti sesuai dengan rencana. Tapi, kalau tidak naik berarti publik menilai beliau cocoknya di dangdut," katanya.
Link Artikel: http://beritainfosehat.blogspot.com/2013/12/alasan-rhoma-irama-tidak-dicalonkan.html
Rating Artikel: 100% based on 9999 ratings. 99 user reviews.
Rating Artikel: 100% based on 9999 ratings. 99 user reviews.
No comments:
Post a Comment